Bupati Lahat Resmikan Pusat Kuliner Modern

Daerah, Lahat583 Dilihat

LAHAT, SUMSELJARRAKPOS— Awalnya sejak Januari sampai awal Maret terlihat sampah menumpuk dan rumput mulai tinggi, akhir setelah dikoordinasikan dengan pengembangan dalam kurun waktu singkat 2 hari membersihkan dari segenap Stickholder di Kelurahan Pasar Lama akhirnya mulai bersih.

Para pedagang mengajukan ke UPT Pasar akhirnya hari ini diresmikan. Dulunya tempat ini merupakan tempat kuliner namun seiring berjalannya waktu sekarang dijadikan Kuliner Modern Hal ini dikatakan Yunisa Rahman Siap,MM Kadis Perdagangan disela Peresmian Pusat Kuliner Modern di Eks Taman Kota Lahat pada Rabu 22 Maret 2023.

“Ada beberapa hal yang belum dipenuhi,  Rencana dibuat Taman, nantinya dibuat pagar Semi agar tidak diloncati anak, Instalilasi Listrik dan PAM yang belum ada, diharapkan tempat ini menjadi pusat hiburan, mengadakan Festival dan bekerja sama dengan Dinas Pariwisata untuk Live Music pada malam harinya. Hal ini akan menghidupkan pelaku UMKM Semoga nantinya keingan ini terwujud sehingga menjadikan Lahat bercahaya.” Kata Yunisa mengakhiri pidatonya.

Sementara itu,Bupati Lahat, Cik Ujang mengatakan bahwa Tempat ini sudah bagus, permainan anak- anak sudah ada, taman ini hendaknya ditata sedemikian mungkin agar terlihat rapi, hal terpenting harus diperhatikan parkir, keamanannya terjaga.

Bupati mengultimatum kepada pedagang untuk tidak memakai pengawet, Boraks atau sejenisnya untuk itulah nantinya setiap pedagang untuk membuat surat pernyataan secara tertulis. Manfaatkan lah fasilitas Pemerintahan ini dengan baik, jangan terlalu banyak pungutan sewajarnya saja agar kita membuat tempat kuliner ini tidak sia- sia.

“Semoga menumbuh kembangkan Taraf perekonomian masyarakat Kabupaten Lahat ” pungkas Bupati.

Peresmian Kuliner Modern Lahat ini dihadiri Forkopimda, perwakilan Lurah, Kaban, Kabid, RT, RW Kelurahan Pasar Lama Lahat, Para Pelaku UMKM yang berjualan di Area tersebut usai Peresmian Bupati Lahat beserta rombongan lakukan jajan bersama dengan para pelaku UMKM.