Universitas Sjakhyakirti Palembang Kukuhkan Wisudawan/i S1 dan S2

Pendidikan671 Dilihat

PALEMBANG, SUMSEL.JARRAKPOS.COM – Universitas Sjakhyakirti Palembang mengukuhkan wisudawan-wisudawati ke-44 program Strata-1 dan ke-23 program Strata-2 di Grand Ballroom Hotel Aryaduta Palembang, Sabtu (19/08/2023), lalu.

Sidang senat terbuka Universitas Sjakhyakirti acara tunggal wisuda ke-44 program Strata-1 dan ke-23 program Strata-2 ini dihadiri oleh Staf Ahli bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs H Nelson Firdaus MM, memberikan pesan bahwa wisuda adalah perjalanan hidup yang patut disyukuri dan para wisudawan bisa memaknai tujuan dari pendidikan itu dengan sebenar-benarnya.

“Seorang sarjana tujuan hakikinya adalah untuk menjadikan anda semua pembelajar sepanjang hayat dengan role model bapak dan ibu dosen karena itulah tujuan dari pendidikan yang sebenarnya, serta harus tetap rendah hati dan menghargai orang-orang yang berkonstribusi besar pada kesuksesan kita yaitu keluarga dan dosen” katanya.

Sementara itu, Rektor Univesitas Sjakhyakirti Dr Ir Agoes Thony Ak MSi, yang membuka wisuda yang diikuti sebanyak 388 orang, yang terdiri dari Fakultas Pertanian 30 orang, Fakultas Ilmu Administrasi 30 orang, Fakultas Hukum 104 orang, Fakultas Ekonomi 75 orang, Fakultas Ilmu Komputer 20 orang, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 7 orang, dan Pasca Sarjana 118 orang.

Menurut dia, sejak berdirinya Universitas Sjakhyakirti telah melepas sarjana sebanyak 19.690 orang yang menyebar di berbagai instansi pemerintah dan instansi swasta.

“Universitas Sjakhyakirti sebagai wadah pendidikan diusianya semakin matang terus berupaya meningkatkan perangkat fisik sarana dan prasarana yang mendukung proses belajar dan mengajar guna mencetak sarjana-sarjana yang berkualitas yang didukung penuh oleh pihak yayasan,” pungkasnya. (Nisa)