Tinjau Pasar Sungai Lilin, Ini Kata Kapolsek Sungai Lilin Iptu Moga Gumilang

Polri1709 Dilihat

MUBA, SUMSEL.JARRAKPOS.COM – Kapolsek Sungai Lilin Iptu Moga Gumilang STrK Sik, yang didampingi Kanit Reskrim Polsek Sungai Lilin Ipda Mugiyono SH MSi, bersama Kasi Trantib Kecamatan Sungai Lilin, dan Kepala Pasar Sungai Lilin, meninjau pasar Sungai Lilin, Senin (01/04/2024).

Kegiatan meninjau pasar tersebut guna untuk pengecekan lahan parkir, lapak pedagang dan pedagang kaki lima wilayah di Kecamatan Sungai Lilin untuk mengantisipasi kemacetan lalulintas menjelang Libur Lebaran Idul Fitri 1455H.

“Kita melakukan pengecekan lapak pedagang dan mendatakan di wilayah Kecamatan Sungai Lilin dan memberikan himbauan kepada pedagang dan parkir agar menggeser ke belakang bahu jalan di sepanjang pasar Kecamatan Sungai Lilin agar tidak terjadi kemacetan,” ujar Kapolsek Sungai Lilin Iptu Moga Gumilang STrK Sik.

Lebih lanjut, hasil temuan, lahan parkir sudah disiapkan didalam pasar inpres tetapi para pengunjung enggan parkir didalam dikarenakan tempatnya didalam pasar.

“Para pedagang kaki lima tidak ada ijin buka lapak di media jalan dari kepala pasar Sungai Lilin.Para pedagang dan para juru parkir diberikan himbauan agar menggeser lapak dan parkir agak masuk ke dari media jalan sekitar 3 meter dan para pedagang dan juru parkir mematuhinya dan situasi berjalan dengann aman dan kondusif,” pungkasnya. (Irwan)