PALEMBANG, SUMSEL JARRAKPOS, – Dalam rangka menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan 1445.H SMA plus Negeri 17 Palembang akan mengadakan beberapa kegiatan religius yang di laksanakan oleh anak anak OSIS.
Drs. Redi Wijaya. M.Erg. sebagai waka hubungan masyarakat mengatakan,” sama seperti tahun-tahun yang lalu kita difokuskan pada kegiatan-kegiatan religius seperti misalnya Pesantren kilat, lomba-lomba bidang keagamaan, pengajian Alquran mungkin nanti ada lomba nasyid juga,” kata Redi ketika di temui di ruang kerjanya, Selasa (5/3/2024).
Dijelaskan Redi, biasanya program kegiatan selama Ramadhan ini yang mengurusnya adalah anak-anak OSIS apalagi di bulan Ramadan tahun ini anak-anak kelas 3 itu sudah mulai masuk masa akhir sekolah, jadi barangkali fokusnya hanya di kelas 12.
Biasanya kita juga akan mengundang anak-anak yatim piatu dari panti asuhan yang ada di sekitar SMA plus negeri 17 Palembang. Untuk anggaran kegiatan ini berasal dari sumbangan sukarela para siswa dan mereka sendiri yang mengelolanya.
Sedangkan untuk perubahan jadwal jam belajar dari informasi kurikulum akan ada pengurangan jam belajar. Misalnya yang jam belajarnya biasanya satu jamnya 45 menit nanti akan dikurang 10 menit jadi tinggal 35 menit. Untuk masuknya juga berubah kita yang awalnya masuk jam 6.40 sekarang masuknya jam 7.30, karena satu jamnya berkurang 10 menit maka kekurangannya juga yang biasanya pulang jam 16.00 menjadi jam 15.00,” jelasnya.
Lebih lanjut Redi menuturkan, kita akan sesuaikan dengan aturan dari pemerintah khususnya itu dari dinas pendidikan provinsi, biasanya mereka akan mengeluarkan surat edaran keterangan libur di awal Ramadan dan menyambut hari Raya Idhul Fitri. Kalau sekarang surat edarannya belum keluar jadi kita masih menunggu.
“Tapi kalau menurut kalender pendidikan untuk lebaran itu mulai libur tanggal 4 april kemudian masuk kembali tanggal 16 April 2024,” pungkasnya. (WNA)