PALEMBANG, SUMSELJARRAKPOS – Ribuan pendukung yang tergabung dalam organisasi Projo Sumsel dan Sedulur Jokowi Sumsel secara resmi menyatakan dukungan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Ir. H. Mawardi Yahya dan Hj. RA Anita Noeringhati, yang dikenal dengan sebutan MATAHATI.
Deklarasi ini berlangsung meriah dengan antusias yang penuh semangat di Graha Limbersa pada Sabtu, 7 September 2024.
Ketua DPD Projo Sumsel, H. Hidayat Comsu, menegaskan bahwa dukungan ini bukan hanya berdasarkan rekam jejak Mawardi sebagai pemimpin, tetapi juga karena komitmennya yang telah terbukti jauh sebelum ia mencalonkan diri sebagai gubernur.
“Mawardi Yahya tidak hanya fokus pada kepentingan pribadi, tetapi lebih pada kesejahteraan masyarakat Sumatera Selatan.
Salah satu buktinya adalah pendirian fasilitas Limbersa, yang mempermudah masyarakat Sumsel untuk bepergian ke Jawa, seperti ke Bandung dan Yogyakarta,” ungkap Hidayat.
Hidayat menyatakan keyakinannya bahwa di bawah kepemimpinan MATAHATI, Sumsel akan bangkit dan sejahtera sesuai visi “Sumsel Bangkit.”
Ia juga menegaskan bahwa Projo Sumsel telah mendapatkan mandat dari Ketua Umum Projo untuk memastikan kemenangan pasangan MATAHATI dalam Pilgub mendatang.
“Seluruh pengurus, anggota, dan simpatisan Projo dari tingkat provinsi hingga ranting siap berjuang untuk memenangkan MATAHATI,” ujarnya dengan tegas.
Di sisi lain, Ketua DPD Sedulur Jokowi Sumsel, Edward Marbun, juga menyatakan dukungan penuh kepada pasangan ini.
Menurutnya, Mawardi Yahya dan Anita Noeringhati adalah sosok yang tepat untuk memimpin Sumsel ke arah yang lebih maju, khususnya dalam pembangunan infrastruktur
“Kami ingin melihat Sumsel menjadi yang terdepan, tidak hanya di Pulau Sumatera, tetapi juga di Indonesia. Kesejahteraan masyarakat harus menjadi prioritas, dan kami percaya pasangan ini mampu mewujudkannya,” kata Edward.
Menanggapi dukungan tersebut, Ir. H. Mawardi Yahya menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya atas kepercayaan yang diberikan oleh Projo Sumsel dan Sedulur Jokowi.
Menurutnya, dukungan kedua organisasi ini telah lama terjalin.
“Projo dan Sedulur Jokowi sudah bersama saya sejak lama. Kami juga mendukung Prabowo sebagai Presiden dan Gibran sebagai Wakil Presiden.
Oleh karena itu, perjuangan kita di tingkat gubernur dan daerah harus sejalan agar kebijakan bisa lebih mudah dilaksanakan,” tutur Mawardi.
Deklarasi ini memperkuat posisi pasangan MATAHATI dalam kontestasi Pilgub Sumsel, menegaskan langkah mereka untuk menghadirkan perubahan nyata bagi Sumatera Selatan.