DaerahPali

Pererat Silaturahmi Ramadan, KNPI PALI Gelar Bukber Bersama Bupati Asgianto: Momentum Perkuat Peran Pemuda Menuju “PALI Maju, Indonesia Emas”

0
×

Pererat Silaturahmi Ramadan, KNPI PALI Gelar Bukber Bersama Bupati Asgianto: Momentum Perkuat Peran Pemuda Menuju “PALI Maju, Indonesia Emas”

Sebarkan artikel ini

PALI, SUMSELJARRAKPOS — Suasana hangat penuh keakraban menyelimuti Pendopoan Bupati PALI saat Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten PALI menggelar acara buka puasa bersama (bukber) dengan Bupati PALI, Asgianto ST, pada Kamis (27/3/2025).

Acara ini menjadi momentum penting dalam mempererat tali silaturahmi, sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan elemen pemuda di bulan suci Ramadan.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait SH SIK MIK, sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD), perwakilan KNPI Sumsel, serta tamu undangan lainnya. Kehadiran para tokoh dan pemuda lintas sektor menambah nilai strategis kegiatan ini sebagai wadah komunikasi dan kolaborasi lintas generasi.

Dalam sambutannya, Bupati Asgianto menyampaikan apresiasi yang tinggi atas inisiatif KNPI PALI dalam menggelar kegiatan yang sarat makna ini. Ia menegaskan pentingnya peran pemuda sebagai motor penggerak pembangunan daerah.

“Pemuda hari ini adalah pemimpin masa depan. Melalui wadah KNPI, saya harap seluruh pemuda PALI dapat mengambil peran aktif dalam mewujudkan visi besar kita: PALI Maju, Indonesia Emas. Mari kita jaga semangat persatuan dan terus bergotong royong membangun daerah yang kita cintai ini,” ujar Asgianto.

Momentum Ramadan, lanjutnya, harus dimanfaatkan sebagai ruang refleksi dan pemersatu, terlebih dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks. Ia juga mengajak para pemuda untuk menjadi garda terdepan dalam menjaga keharmonisan sosial, toleransi, dan nilai-nilai kebangsaan.

Ketua DPD KNPI PALI, M. Budi Khoiru SHI, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati Asgianto yang telah meluangkan waktu untuk berbuka puasa bersama para pengurus dan anggota KNPI. Ia juga mengapresiasi soliditas pengurus KNPI PALI yang turut menyukseskan acara ini.

“Terima kasih kepada seluruh pengurus dan anggota KNPI yang telah hadir dan mendukung kegiatan ini. Silaturahmi ini bukan hanya ajang kumpul biasa, tapi menjadi bukti nyata bahwa pemuda PALI siap bersinergi dengan pemerintah daerah. Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin,” ucap Budi.

Ia juga menyampaikan penghargaan kepada pengurus DPD KNPI Sumsel yang turut hadir, seraya menegaskan komitmen organisasi untuk terus bergerak dan menginspirasi pemuda di seluruh pelosok Bumi Serepat Serasan.

“KNPI PALI akan terus menjaga semangat kebersamaan dan kolaborasi. Mari kita jadikan momentum Ramadan ini sebagai pijakan untuk melangkah lebih kuat ke depan. KNPI, jaya, jaya, jaya!” pungkasnya dengan semangat.

Acara ditutup dengan buka puasa bersama dan doa bersama untuk kemajuan Kabupaten PALI. Kebersamaan yang terjalin malam itu menjadi cerminan bahwa kolaborasi antara pemuda dan pemerintah adalah kunci dalam mewujudkan masa depan daerah yang lebih cerah.