LAHAT, SUMSELJARRAKPOS – PJ Bupati Lahat, Muhamad Farid S,STP, beserta unsur Forkompinda begitu perhatiannya kepada masyarakat yang terdampak banjir di Desa Tanjung Tebat dan Desa Tanjung Payang Kecamatan Lahat Selatan, pada malam tahun baru 2024, Sebanyak 520 paket sembako yang terdiri dari beras 5 kg, Mie Instan 1 dus, Migor, gula, dencis dan susu.
Bertempat di Kantor Desa, pembagian Sembako ini pada Sabtu 20 Januari 2024 Kegiatan ini dihadiri Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S.Sinaga SH.SIK.MH, Dandim Lahat 0405 Letkol Inf Asis Kamarudin, Camat Lahat Selatan Adeales Pokal ,S,TP ,MM,
Kadis PUPR Mirza Azhari, Kades Tanjung Tebat, Kade Tanjung Payang beserta undangan lainnya.
Dinas PP dan PA memberikan bantuan Spesifik perempuan dan anak untuk korban banjir di Tanjung Tebat.
Menurut PJ Bupati Lahat, bahwa bantuan Sembako ini diberikan kepada 2 Desa yang terdampak banjir, bantuan ini diberikan untuk meringankan sedikit beban mereka.
Lebih lanjut, Farid menjelaskan selain itu juga perlunya diadakan perbaikan dan renovasi agar tidak terjadi banjir. Namun yang perlu diketahui bahwa pembangunan dan perbaikan secara terukur, terarah dan sistematis agar perbaikan pembangunan ini tepat sasarannya.
Dengan begitu banjir di Lahat Selatan tidak terjadi lagi. Sungai, Perbaikan Jalan, Pembuatan dinding pengaman di Belakang Perumahan Rafika, Pembangunan Talud 400 meter di Desa Tanjung Tebat di tahun 2024 ini.
Hal senada dikatakan, Kepala DPBD Kabupaten Lahat, Drs H, Ali Apandi MM bahwa dampak banjir pada malam tahun baru 1 Januari 2024, ada 6 kegiatan yaitu pemberian sembako secara cepat spontan dari Ketua T- TPKK, beserta tim lainnya hari ini kita berikan kepada 2 Desa ada 230 rumah dan 290 rumah di Desa Tanjung payang ada 7 titik, dampak dari pengembang perumahan di Lahat Selatan.
Usai memberikan bantuan, PJ Bupati beserta rombongan meninjau Perbaikan Jalan di Desa Tanjung Payang, semoga masyarakat cepat mempergunakan Infrastruktur tersebut