MUBA, SUMSEL.JARRAKPOS.COM – Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa-siswi kelas X di SMK Negeri 1 Lais dimulai hari ini Senin, 15 Juli 2024, hingga Rabu 18 Juli 2024 mendatang. Pembukaan tersebut dibuka langsung oleh Kepala SMK Negeri 1 Lais, H Sofyan Aziz SPd MSi, Senin (15/07/2024).
Dalam sambutannya, Sofyan mengatakan, bahwa pada masa MPLS tersebut pihaknya hanya menggunakan para dewan guru untuk mengenali lingkungan kepada siswa, tidak melibatkan kakak kelas ataupun OSIS.
“Ada 216 siswa kelas X yang mengikuti MPLS ini dan siswa tersebut tersebar di 5 jurusan yang ada di SMK Negeri 1 Lais. MPLS ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada siswa tentang lingkungan sekolah, baik tentang posisi kantor, mushola, toilet, ataupun lainnya agar siswa tidak merasa asing,” ujarnya.
Selain itu, kata dia, dalam mengemban ilmu sama halnya dengan berjuang, jadi harus benar-benar fokus terhadap tujuan agar nantinya bisa meraih nilai yang baik.
Ia juga menghimbau kepada seluruh siswa jika merasa tidak kuat atau merasa badan kurang sehat segeralah melapor kepada guru agar bisa diberikan pelayanan kesehatan diruang UKS.
“Kita ketahui saat ini menjelang musim kemarau cuaca sedikit panas, jadi jika merasa badan lemas atau ingin pingsan segeralah melapor ke guru agar ditangani dengan baik,” ucapnya.
“Saya juga berpesan kepada seluruh siswa, baik kepada siswa kelas X hingga siswa kelas XII untuk terus meningkatkan belajar baik di sekolah maupun di rumah, agar nantinya bisa mendapatkan nilai yang baik dan menjadi siwa yang berprestasi bisa menjadi kebanggaan sekolah dan orang tua,” pungkasnya. (Irwan)