PALEMBANG, SUMSEL JARRAKPOS, – Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang, Adrianus Amri melepas kontingen Marching Band SMPN 1 Palembang yang mengikuti lomba LMC (Lampung Marching Competition) 2025.
Pada ajang ini para peserta memperebutkan Piala Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Piala Gubernur Lampung, dan Piala Ketua KORMI Lampung.
Amri menerangkan, keberangkatan kontingen Marching Band SMPN 1 Palembang ini membawa harapan Kota Palembang untuk dapat membawa piala tingkat nasional tersebut. “Kami siapkan bonus 10 juta rupiah bila berhasil menorehkan prestasi disana,” kata Amri saat melepas kontingen Marching Band di halaman SMPN 1 Kota Palembang, Kamis (19/03/25).
Dirinya berharap agar kontingen yang mengikuti ajang tersebut dapat menampilkan performa terbaiknya sehingga dapat memaksimalkan hasilnya. “Ingat, yanh dibawa itu nama Kota Palembang. Tampilkan yang terbaik dan bawa pulang pialanya,” ujarnya penuh semangat.
Terakhir, Amri berpesan agar para anggota Marcing Band tersebut menjaga kondisi tubuh dan fikirannya. “Jangan begadang. Jaga kondisi agar dapat tampil prima,” pesannya.
Senada, Plt Kepala SMPN 1 Palembang, Yudi Hariyanto menambahkan, totalnya ada 38 peserta yang mengikuti lomba LMC tersebut. Dan Marching Band SMPN 1 terpilih sebagai perwakilan Kota Palembang untuk mengikuti ajang tersebut. Tentunya, lanjut Yudi, hal ini didasari oleh segudang prestasi SMPN 1 Palembang di bidang Marching Band. “Sebelumnya kita pernah meraih juara tingkat nasional dan juga juara umum LMC 2024 serta juara umum Batavia 2024 tingkat nasional,” imbuhnya.(*)