Korem 044/Gapo Lanjutkan Berbagi Kebaikan Di Fase Sepuluh Hari Pertama (Rahmat)

TNI194 Dilihat

 

PALEMBANG, SUMSEL JARRAKPOS, – Prajurit Korem 044/Gapo beserta Ibu-ibu Persit KCK Koorcabrem 044 PD II Sriwijaya kembali melakukan kegiatan bagi-bagi takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat, Rabu (20/03/2024).

Dihari ke-9 Ramadhan (Masuk ke dalam fase sepuluh hari pertama), Allah Swt membuka pintu rahmat seluas-luasnya bagi umat Islam yang sabar dan ikhlas dalam mengerjakan puasa serta amal kebaikan di bulan Ramadhan.

Selain dalam rangka berbagi kebaikan, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama pada Bulan Ramadhan.

Kasi Ops Kasrem 044/Gapo Kolonel Inf Tri Yudianto dan anggota Staf Ops, yang didampingi pula oleh Persit melanjutkan berbagi keberkahan dengan membagikan Takjil Gratis kepada sesama.

Panti Asuhan Muara Kasih Kecamatan Ilir Timur I Kota Palembang dan Panti Asuhan Rumah Tahfidz Raihan Kecamatan Ilir Barat I Palembang menjadi sasaran tempat berbaginya warga Korem 044/Gapo.

Kegiatan yang setiap hari dilakukan oleh Prajurit Korem 044/Gapo bersama Persit ini diharapkan dapat mempererat hubungan kekeluargaan antara TNI dan Rakyat. (Rillis)