Komitmen Terpenuhi! Ratu Tenny Leriva Sumbang Sapi Qurban untuk ADO Sumsel

PALEMBANG, SUMSEL JARRAKPOS, – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Asosiasi Driver Online (ADO) Sumatera Selatan melaksanakan pemotongan satu ekor sapi qurban pada Selasa (18/6/2024). Kegiatan ini dilaksanakan di kantor DPD ADO Sumsel yang dihadiri oleh seluruh jajaran pengurus dan para ketua komunitas.

Ketua DPD ADO Sumsel, Asrul Indrawan, menyampaikan rasa terima kasihnya atas sumbangan sapi qurban dari Ratu Tenny Leriva, anak bungsu calon Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru yang juga anggota DPD RI terpilih periode 2024-2029. “Terima kasih atas sumbangan satu ekor sapi qurban dari Ibu Ratu Tenny Leriva. Ini adalah bukti komitmen beliau dalam mendukung komunitas driver online di Sumsel,” kata Asrul.

Menurut Asrul, janji ini telah disampaikan Ratu Tenny Leriva dalam pertemuan sebelum Pemilu Legislatif sebagai bentuk dukungan nyata kepada ADO Sumsel. “Komitmen ini akhirnya terealisasi, menunjukkan bahwa Ibu Ratu Tenny Leriva adalah pemimpin yang menepati janji,” ungkapnya.

Asrul juga menegaskan bahwa ADO adalah satu-satunya organisasi profesi yang pertama kali mendukung Haji Herman Deru untuk maju kembali sebagai Gubernur Sumatera Selatan. “Kami berharap hubungan antara seluruh organisasi profesi dengan pemerintah semakin baik ke depannya,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Asrul juga menyampaikan harapannya agar pemerintah terus membantu komunitas driver online, terutama bagi mereka yang kurang mampu. “Kami berharap program-program bantuan seperti bantuan beras dan bantuan langsung tunai dapat terus berlanjut dan semakin banyak di masa mendatang,” ujarnya.

Asrul menyampaikan terima kasihnya atas bantuan sapi Qurban ini dan berharap Ratu Tenny Leriva dapat menjalankan amanahnya sebagai anggota DPD RI dengan baik. “Kami akan terus berjuang bersama tokoh komunitas untuk memastikan Bapak H. Herman Deru terpilih kembali sebagai Gubernur Sumatera Selatan untuk periode 2025-2030,” tutupnya. (WNA)