Jelang Pemilu 2024, Fitriana Ikut Safari Politik Perdana di PBB

Politik776 Dilihat

PALEMBANG, SUMSELJARRAKPOS – Setelah resmi menjadi kader Partai Bulan Bintang (PBB), Fitriana, SH kembali menunjukkan loyalitas terhadap partai.

Usai menyerahkan bantuan 500 bendera partai ke pengurus DPW PBB Sumsel beberapa waktu yang lalu. Kini Fitriana turun gunung untuk mengikuti safari politik ke pengurus DPD PBB di beberapa Kota/Kabupaten di Sumsel.

 

Kunjungan tersebut dibenarkan oleh Fitriana saat dikonfirmasi oleh media melalui via WhatsApp Pribadinya, pada Sabtu (01/04/23) siang.

“Ya benar, kemarin (Jumat, 31/03/23) saya ikut serta safari politik yang dilaksanakan oleh DPW PBB Sumsel untuk berkunjung ke 3 Kabupaten/Kota yang ada di Sumsel,”ujar wanita yang akrab disapa dengan Pingky ini.

Pingky menuturkan selain mengenalkan dirinya sebagai kader partai yang baru saja bergabung di PBB. Safari ini juga bertujuan sebagai ajang silahturahmi dan konsolidasi partai guna menghadapi pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang.

 

“Bukan hanya mengenalkan saya sebagai kader baru dengan pengurus DPD PBB. Ini juga dijadikan suatu momentum untuk memberikan arahan persiapan pemilu 2024 mendatang,”kata mantan petinggi DPW Parsindo Sumsel ini.

Bukan hanya itu, lanjut wanita yang dikenal smart ini, bahwa ini kan telah memasuki tahun politik untuk itu, sudah sewajarnya harus memperkokoh ujung tombak partai hingga ke anak ranting.

“Ini kan sudah masuk tahun politik 2024. Kami harus memperkokoh ujung tombak. Endingnya kan pasti semua partai mau menang. Makanya konsolidasi ini untuk memberikan kiat-kiat apa yang harus kita lakukan untuk menang,” terangnya.

Walaupun dirinya tergolong baru di PBB, kata Pingky namun dirinya telah menyiapkan suatu strategi untuk memenangkan PBB pada Pemilu mendatang dengan modal pengalamannya membesarkan Parsindo di Sumsel ini.

“Tentu dengan kekuatan yang sudah saya bangun di Parsindo kemarin, saya kira cukup menjadi modal kami (PBB red) untuk membesarkan PBB di Sumsel ke depannya,”kata Wanita yang dikenal mudah bergaul dan dermawan ini.

 

Saat ditanya terkait hajatnya untuk mencalonkan diri sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRD Sumsel, dirinya dengan lantang mengatakan tentunya sudah siap tergantung restu dan dukungan partai.

“Insya Allah, saya akan maju pada pileg mendatang jika partai mengizinkannya. Rencananya saya maju sebagai caleg DPRD Sumsel dapil Kota Palembang 1, meliputi Bukit Kecil, IB 1, IB 2, Gandus, Kertapati, SU 1, SU 2, Jakabaring dan Plaju,”ungkapnya.

Dengan strategi dan dukungan kader PBB, dirinya sangat menyakini bahwa pada pileg mendatang dirinya mampu mendulang suara terbanyak dan terpilih menjadi anggota legislatif.

“Dengan strategi yang sudah saya siapkan dan yang paling utama saya dapat dukungan dari kader partai, maka saya yakin akan mampu menghantarkan saya menjadi anggota DPRD Sumsel nantinya,”pungkas wanita yang dikenal mudah membantu sesama ini.

Sementara itu, Ketua DPW PBB Sumsel,
Armansyah mengatakan kunjungan ini dilakukan untuk memberikan arahan persiapan pemilu 2024 mendatang.

“Seperti dikatakan Ibu Pingky tadi, kegiatan ini sebagai konsolidasi partai guna menghadapi pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang,”ujarnya

Dilanjutkannya, kemarin pihaknya mengunjungi 3 Kabupaten/Kota yakni Kota Prabumulih, Kabupaten Pali dan Kabupaten Muara Enim

“Kunjungan kita di tiga kabupaten /kota tersebut guna memberikan dukungan para pengurus DPD PBB agar agar bisa merebut kursi satu dapil satu kursi paling dikit,”katanya

Dirinya berharap dengan kunjungan ini semoga PBB Sumsel ke depannya akan memang pada pemilu mendatang.

Turut ikut serta dalam safari tersebut diantaranya Ketua Bappilu PBB Sumsel, Sekretaris Bappilu PBB Sumsel, Ismed Karyono, Ketua Bappilu Kota Palembang, Yunidarti.