Nasional

Dugaan Cawe-Cawe Pilkada Serang, PB PMII Desak Presiden Copot Mendes PDTT

13
×

Dugaan Cawe-Cawe Pilkada Serang, PB PMII Desak Presiden Copot Mendes PDTT

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, SUMSELJARRAKPOS – Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) mendesak Presiden Prabowo Subianto segera mencopot Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Yandri Susanto.

Mendes diduga terlibat cawe-cawe dalam Pilkada Serang untuk memenangkan istrinya, Ratu Rachmatuzakiyah, sebagai calon bupati.

“Tindakan Mendes Yandri bukan hanya mencoreng etika, tetapi juga melanggar konstitusi dan undang-undang.

Fakta hukumnya jelas di Mahkamah Konstitusi. Presiden jangan tutup mata, ini preseden buruk bagi pemerintahan Prabowo-Gibran,” tegas Pengurus Bidang OKP Pemuda dan Mahasiswa PB PMII, M. Eko Wahyudi, Senin (3/3/2025).

Eko merujuk putusan Mahkamah Konstitusi yang menegaskan hubungan suami-istri antara Yandri dan calon bupati nomor urut 2.

Selain itu, Yandri juga diduga menghadiri acara yang mengarahkan para kepala desa untuk mendukung istrinya dalam Pilkada Serang.

“Ini pelanggaran nyata Pasal 71 ayat (1) UU Pilkada, yang melarang pejabat negara mengambil tindakan yang menguntungkan pasangan calon. Apalagi statusnya menteri, bukan pejabat sembarangan,” ujarnya.

Menurut Eko, kredibilitas pemerintahan Prabowo saat ini dipertaruhkan. Jika pelanggaran serius seperti ini dibiarkan, kepercayaan publik bakal runtuh.

“Belum genap 200 hari pemerintahan berjalan, sudah ada menteri yang terang-terangan bermain nepotisme.

Jika Presiden tidak bertindak tegas, ini akan menjadi catatan kelam dalam komitmen pemberantasan KKN,” tambahnya.

PB PMII menegaskan, pencopotan Yandri Susanto menjadi langkah penting penyelamatan demokrasi sekaligus bukti keseriusan pemerintahan Prabowo-Gibran dalam menegakkan hukum dan moralitas publik. ****