Dijenguk Bupati Heri Amalindo, Pasien Luka Bakar di RSUD Talang Ubi Kaget

Daerah, Pali1066 Dilihat

PALI, SUMSELJARRAKPOS –  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Talang Ubi pada Selasa 22 Agustus 2023 mendadak didatangi Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Dr Ir H Heri Amalindo MM.

Kedatangan Bupati Heri Amalindo tersebut yang secara tiba-tiba rupanya bertujuan menjenguk pasein yang tengah dirawat di salah satu ruang rawat inap rumah sakit tersebut.

Tentu saja, kedatangan Bupati Heri Amalindo yang didampingi Direktur RSUD Talang Ubi dr Tri Fitrianti, Plt Kepala Dishub dan Plt Kasat Pol-PP kabupaten PALI itu membuat kaget pasien berinisial F, warga Desa Air Itam kecamatan Penukal yang mengalami luka bakar sedang.

Raut ketidak percaya bercampur haru terlihat dari wajah F, yang tidak menyangka didatangi Bupati Heri Amalindo.

Bukan hanya pasien yang dijenguk Bupati, sejumlah tenaga medis yang berjaga juga kaget, terlebih kedatangan Bupati mengenakan pakaian formal dengan jas lengkap.

Rupanya kedatangan Bupati PALI Heri Amalindo ke RSUD Talang Ubi tersebut dengan pakaian formal dengan jas lengkap bukan direncanakan, melainkan secara spontan menjenguk pasien itu setelah Bupati hadiri Rapat Paripurna di DPRD Kabupaten PALI.

Saat mendatangi RSUD Talang Ubi, Heri Amalindo tampak hangat dalam menyapa sejumlah warga. Sesekali guyonan yang dilontarkan oleh bapak dua orang anak itu mengundang gelak tawa sang pasien yang dijenguknya memecah keharuan yang semula menyelimuti pasien serta keluarganya.

Kedatangan Bupati Heri Amalindo menjenguk pasien di rumah sakit dinilai sejumlah warga sudah hal biasa dan bukan yang pertama kalinya sang pemimpin melakukan hal sama.

Karena Bupati Heri Amalindo sejak awal memimpin kabupaten PALI, kepeduliannya terhadap dunia kesehatan sudah terbukti.

Bukan hanya bagi warga yang ada di kabupaten PALI saja, warga diluar daerah pun tak lepas dari perhatian Bupati Heri Amalindo. Dimana belum lama ini, suami dari Anggota DPR-RI Hj Sri Kustina itu membawa pasien dari desa Midar kecamatan Gelumbang kabupaten Muara Enim untuk diberi pengobatan di RSUD Talang Ubi.

“Telah banyak warga yang sakit ditolong beliau (Bupati Heri Amalindo), baik itu menggunakan dana pribadi maupun melalui Dinas Kesehatan,” ungkap Marvin salah satu warga PALI kepada media ini usai menyaksikan kedatangan Bupati PALI.

Sementara itu, Bupati Heri Amalindo mengatakan bahwa pasca hadiri rapat paripurna di DPRD, Ia mendapat kabar ada pasien luka bakar dirawat di rumah sakit.

“Setelah ikuti Rapat Paripurna, kami mendapat kabar ada pasein luka bakar dirawat di RSUD ini, spontan kami menjenguk untuk melihat secara langsung kondisi pasien tersebut,” ungkap Bupati yang telah menyatakan siap maju sebagai bakal calon Gubernur Sumatera Selatan itu.

Bupati PALI juga mendoakan agar pasien yang dirawat segera sembuh dan menjalankan aktivitas seperti biasanya.

“Tentunya dalam kesempatan ini, kami mendoakan agar pasien yang dirawat segera diangkat penyakitnya dan diberi kesembuhan oleh Allah SWT,” ucap Heri Amalindo.

Menurut Bupati Heri Amalindo, menjenguk orang sakit adalah suatu bentuk kepedulian dan bisa meningkatkan motivasi kepada orang yang sakit untuk sembuh.

“Dalam agama pun diajarkan juga untuk menjenguk orang sakit. Karena menjenguk orang sakit adalah perbuatan terpuji yang bisa diganjar pahala. Sekaligus juga sebagai instrospeksi diri agar selalu bersyukur karena masih diberi kesehatan oleh Tuhan Yang Maha Esa,” tambahnya.

Terpisah, Direktur RSUD Talang Ubi, dr Tri Fitrianti kepada media ini, Rabu 23 Agustus 2023 menyebut bahwa pasien yang dijenguk mengalami luka bakar sedang akibat kecelakaan saat memasak di rumahnya.  “Pasien sudah mendapatkan perawatan intensif. Kondisinya mulai berangsur membaik,” ujarnya.