Botak Peci, Masna : Ingin Kesejahteraan, Sekolah Dan Bantuan Modal Gratis

LUBUKLINGGAU SUMSELJARRAKPOS.com-

H. Rustam Effendi, Calon Wakil Wali Kota Lubuk Linggau pasangan H. Rachmat Hidayat (Yoppy Karim) melakukan kampanye blusukan di Kelurahan Kali Serayu, Kecamatan Lubuk Linggau Utara 2, Selasa (5/11/2024).

Blusukan, H. Rustam Effendi kali ini disambut ratusan emak-emak RT.01,02,03,04 Kelurahan Kali Serayu, yang mengharapkan perubahan bersama pasangan Linggau Juara.

Masna mengatakan bahwa dirinya bersama keluarga telah menentukan pilihannya untuk pasangan H. Rachmat Hidayat dan H. Rustam Effendi. Masna meyakini, Yoppy-Rustam bisa membawa perubahan untuk Kota Lubuk Linggau agar lebih baik lagi.

“Kami ingin kesejahteraan, sekolah gratis, pelayanan berobat gratis, dan kami di Kali Serayu ini banyak yang jualan, pak Yoppy dan pak Rustam ini ada program bantuan untuk UMKM 2 juta sampai 5 juta, kami rasa ini sangat pas untuk yang jualan, apa lagi bantuannya tanpa dicicil alias gratis,” ungkap Masna.

Selain itu, Masna juga meletakan harapan yang besar untuk pasangan Yoppy-Rustam. Ia mengatakan bahwa pasangan Botak Peci ini akan menjadi pemimpin Kota Lubuk Linggau.

“Kami yakin pak Yoppy dan pak Rustam ini menang, pada tanggal 27 November 2024 mendatang,” tegasnya.

Sementara, H. Rustam Efendi berhasil membakar semangat warga dengan visi misi yang jelas dan program-program yang relevan tentang kebutuhan masyarakat.

Dalam orasinya, H. Rustam Effendi, setiap kampanyenya warga merasa terwakili dengan program-program unggulan yang ditawarkan, mulai dari pendidikan gratis, berobat gratis, bantuan gratis bagi pelaku UMKM, serta memberi insentif terhadap tokoh adat, hingga pembangunan infrastruktur yang merata.

Salah satu program unggulan yang menarik perhatian adalah akan membangun rumah singgah di palembang bagi keluarga pasien. Dirumah singgah tersebut disediakan kamar, makan gratis selama berada dirumah singgah.

Selain itu, Program di sektor keagamaan juga menjadi hal mendasar yang akan mereka jalankan jika terpilih nanti, salah satunya memberikan insentif petugas keagamaan.

“Jadi program ini dapat menyentuh petugas keagamaan seperti Imam Masjid, marbot,guru Mengaji, penggali kubur,” tutur Rustam.

Selain di sektor Pendidikan dan Keagamaan, sejumlah program lainnya juga telah direncanakan pasangan yang diusung oleh Partai Nasdem, Gerindra, PKS, Hanura, tersebut, diantaranya Pertanian dan Peningkatan Ekonomi Kerakyatan.

“Mohon Doa dan dukungannya Semua. Insyaa Allah Kami bersama Yoppy Karim telah berkomitmen untuk membawa perubahan yang lebih baik bagi masyarakat kota lubuk linggau Kami akan bekerja keras untuk mewujudkan lubuk linggau yang maju, sejahtera, mandiri, dan berkeadilan,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Rustam tak luput menyampaikan ucapan terima kasih atas antusiasme dan dukungan warga kelurahan Kali Serayu terkhusus RT.01,02,03,04 .

“Dukungan dari masyarakat kelurahan kali Serayu sangat berarti bagi kami. Kami siap memberikan yang terbaik demi kemajuan kota yang kita cintai ini,” harapnya.

Diketahui, arus dukungan untuk pasangan Nomor 2 ini semakin menguat, hal ini dapat dilihat dari setiap kegiatan yang dilakukan selalu mendapat respon yang begitu antusias dari masyarakat.

Hal ini kemudian yang menjadikan pasangan calon Yoppy Karim-Rustam Efendi optimis dapat meraih kemenangan dalam Pilkada Kita lubuk linggau 2024, dan membawa perubahan yang diharapkan oleh masyarakat. (Snd)