BKMT Babat Supat Gelar Pengajian Akbar, Masjid Nurul Iman Dihadiri Ratusan Orang

Berita1142 Dilihat

MUBA, SUMSEL.JARRAKPOS.COM – Badan Kontak Majelis Ta’lim (BKMT) Kecamatan Babat Supat menggelar Pengajian Akbar. Acara tersebut
digelar di Masjid Nurul Iman, Dusun 4 Desa Babat Banyuasin, Jum’at (19/05/2023), siang Ba’da Shalat Jum’at.

Ketua BKMT Kecamatan Babat Supat, Septiana Puji Lestari SE dalam sambutannya mengatakan, bahwa acara tersebut merupakan acara untuk mempererat tali silaturahmi antar masyarakat di wilayah Kecamatan Babat Supat.

“Mari bersama-sama kita menjaga hubungan silaturahmi yang baik antar masyarakat khususnya di dalam Kecamatan Babat Supat,” ujarnya.

Selain itu, kata dia, acara tersebut akan digelar rutin antar desa dalam wilayah Kecamatan Babat Supat.

“Pada tanggal 16 Juni 2023 mendatang, kita juga akan menggelar Pengajian Akbar di Desa Gajah Muda. Mari bersama-sama kita mengikuti acara tersebut, karena selain untuk mempererat tali silaturahmi, juga untuk memperbaiki ahlaq kita,” katanya.

Sementara itu, Camat Babat Supat Rio Aditya SIP MSi mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus BKMT yang telah menyelenggarakan acara tersebut.

“Kami selaku Pemerintah Kecamatan Babat Supat sangat mengapresiasi acara Pengajian Akbar yang diselenggarakan oleh pengurus BKMT Kecamatan Babat. Tentu acara ini sangat bermanfaat untuk masyarakat Kecamatan Babat Supat,” ucapnya.

Ditempat yang sama, Kepala Desa Babat Banyuasin Mulyadi AB dalam sambutannya juga mengucapkan terima kasih kepada pengurus BKMT Babat Supat yang telah memilih Desa Babat Banyuasin sebagai tuan rumah dalam acara Pengajian Akbar.

“Acara ini tentunya sangat positif sekali untuk masyarakat, baik masyarakat Desa Babat Banyuasin maupun masyarakat dalam Kecamatan Babat Supat. Dengan adanya acara ini dapat mempererat tali silaturahmi,” ucap Kades yang menjabat 2 periode ini.

Ia juga berharap kepada masyarakat Desa Babat Banyuasin untuk selalu dapat hadir jika ada acara, baik acara Pengajian Akbar atau acara lainnya.

Pada kesempatan tersebut, dihadiri Penceramah Ustadz Syahid Hasan SPd I dari Kecamatan Sungai Lilin, para ibu kepala desa dalam Kecamatan Babat Supat, Kepala Desa Tanjung Kerang H Supriyadi SH, Tokoh Agama Desa Babat Banyuasin, Toko Masyarakat, serta masyarakat dari 16 desa dalam Kecamatan Babat Supat.

Selain itu, diiakhir acara juga ada pemberian santunan kepada puluhan anak yatim berupa sembako yang diserahkan langsung oleh Camat Babat Supat Rio Aditya SIP MSi, serta didampingi Ketua BKMT Kecamatan Babat Supat dan Kepala Desa Babat Banyuasin Mulyadi AB serta perangkat Desa Babat Banyuasin. (Irwan)