ASTA Kunjungi Korban Lakalantas di Talang Kebang

Daerah, Banyuasin, Politik982 Dilihat

BANYUASIN, SUMSELJARRAKPOS – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin, H. Askolani, SH., MH., dan Netta Indian, SP., atau ASTA meluangkan waktu untuk mengunjungi keluarga korban kecelakaan lalulintas tragis yang terjadi di KM 53 Desa Lubuk Lancang, Kecamatan Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin.

Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah truk bermuatan kayu balok yang terguling, menyebabkan korban jiwa, Ramadhoni, seorang ayah yang meninggalkan istri dan anak berusia 1 tahun 3 bulan.

Dalam kunjungannya, H. Askolani menyampaikan rasa duka mendalam dan memberikan dukungan moril kepada keluarga yang ditinggalkan.

“Alhamdulillah, hari ini saya bersama calon Wakil Bupati,  Netta Indian, berkesempatan hadir di kediaman keluarga korban. Kami datang untuk memberikan semangat dan menghibur keluarga agar tetap kuat dan tabah menghadapi cobaan ini,” ujar Askolani kepada wartawan, Jumat (09/08/24).

Askolani menambahkan, kehadirannya bersama Netta Indian bukan hanya sebagai bentuk solidaritas, tetapi juga sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat Banyuasin, khususnya mereka yang sedang mengalami musibah.

“Kami sangat prihatin dan berduka cita atas peristiwa ini. Semoga keluarga korban diberi kekuatan untuk menghadapi kehilangan ini. Insyaallah, almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya karena meninggal saat sedang mencari nafkah untuk keluarganya,” tambahnya.

Di hadapan Ketua Adat Dusun Talang Kebang, H. Abu Siri Toha, Askolani juga menegaskan komitmennya untuk kembali mengabdi kepada masyarakat Banyuasin jika terpilih kembali sebagai Bupati.

Ia berjanji akan melanjutkan pembangunan infrastruktur yang belum tuntas, khususnya jalan-jalan yang menjadi jalur vital bagi masyarakat.

“Kami mohon doa dan dukungan dari masyarakat Banyuasin. Insyaallah, jika kami diberi amanah kembali, pembangunan yang sudah berjalan akan terus kami lanjutkan demi kesejahteraan bersama,” tutup Askolani.