A. Devi Maulidi Maju Di 2024 Untuk Dapil 1

Muara Enim, Politik2417 Dilihat

Muara Enim – Jelang pemilu legislatif tinggal menghitung hari yang mana pada tanggal 14 February 2024 masyarakat akan mengikuti ajang pemilihan anggota dewan baik tingkat provinsi maupun kabupaten.

Pada Pemilu 2024, Kabupaten Muara Enim mengalami perubahan Daerah Pemilihan. Sebelumnya pada Pemilu 2019, Muara Enim terdiri dari 4 dapil. Namun pada Pemilu 2024, terjadi pemekaran dan penggabungan sehingga menjadi 5 daerah pemilihan (dapil) Jumat (20/01/2024).

Siapa lagi yang tak asing lagi di Kabupaten Muara Enim tepatnya di Kecamatan Muara Enim yang sering di sapa A. Devi Maulidi (Devi) akan maju ikut berperan serta menjadi calon legislatif DPRD dapil 1 melalui partai Golkar dengan nomor urut 2.

A. Devi Maulidi yang sempat di bincangi oleh awak media sumsel.jarrakpos.com di sele – sela santainya mengatakan, “saya maju memperjuangkan aspirasi rakyat dan saya sadar saya berasal dari rakyat dan kembali untuk rakyat maka dari itu saya ingin sekali memperjuangkan dari hati lubuk yang paling dalam insya Allah dan bismillah.

“Untuk itu saya tak perlu banyak janji kepada masyarakat khususnya dapil 1 Kabupaten Muara Enim. Biarkan orang mencibir tak usah dibalas dengan kata-kata cukup dengan karya nyata,” mohon doa restunya ujar Devi kepada sumsel.jarrakpos.com

Lanjutnya, saya berharap di pemilu 2024 ini aman, lancar dan kondusif seperti kita harapkan bersama. Kepada masyarakat khususnya kabupaten Muara Enim untuk tidak terprovokasi oleh isu – isu yang tidak jelas (hoax),” pungkasnya. (DNU)