Sekda Palembang Aprizal Hasyim Ajak Warga Gunakan Hak Pilih: “Satu Suara Menentukan Masa Depan”

Politik31 Dilihat

 

PALEMBANG, SUMSEL JARRAKPOS, – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Aprizal Hasyim, bersama sang istri, Idaroyani, dan keluarga mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) 24 di Kelurahan Demang Lebar Daun, Kecamatan Ilir Barat I, Rabu (27/11/2024) sekitar pukul 08.30 WIB. Kehadiran mereka menjadi simbol ajakan bagi masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam pesta demokrasi.

Aprizal Hasyim mengimbau warga Palembang agar menggunakan hak pilihnya sebelum batas waktu pukul 13.00 WIB. Ia menegaskan pentingnya suara setiap individu dalam menentukan pemimpin, baik untuk tingkat provinsi maupun kota.

“Hari ini, saya bersama istri dan warga RT 40 serta RT 43 hadir di TPS 24 untuk memberikan suara bagi calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel, serta calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palembang,” ungkap Aprizal.

Ia juga menekankan pentingnya menghindari sikap golput, mengingat setiap suara memiliki pengaruh besar bagi masa depan. “Satu suara sangat berarti. Pilihan Anda hari ini akan menentukan arah kepemimpinan dan masa depan kita bersama,” tambahnya dengan tegas.

Kehadiran Aprizal Hasyim bersama keluarga di TPS diharapkan dapat memotivasi masyarakat untuk lebih antusias dalam menggunakan hak pilih mereka. Partisipasi aktif dalam Pilkada kali ini diharapkan mampu melahirkan pemimpin-pemimpin yang membawa perubahan positif bagi Sumsel dan Kota Palembang. (WNA)