Pj Walikota Palembang Ratu Dewa Resmikan Dua Masjid Baru dan Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid

Daerah, Palembang292 Dilihat

PALEMBANG, SUMSELJARRAKPOS – Penjabat (Pj) Walikota Palembang, Drs H Ratu Dewa M Si, meresmikan dua masjid baru di kota Palembang, yaitu Masjid Al-Ma’un di Perumahan Mutiara Barangan 3, Kelurahan Bukit Baru, Kecamatan Ilir Barat Satu, dan Masjid Ar-Rofia’ah Illyas Lassik di Jalan Kolonel Sulaiman Amin Kota Palembang pada Jumat (08/03/2024).

Setelah meresmikan kedua masjid tersebut, Pj Walikota Palembang langsung melaksanakan Safari Jum’at di Masjid Ar-Rofia’ah Illyas Lassik. Dalam kesempatan tersebut, Pj Walikota Palembang bersyukur dengan peresmian masjid pada hari Jum’at dan berharap masyarakat bisa memakmurkan masjid di Palembang.

Pj Walikota Palembang juga mengajak masyarakat untuk tidak hanya memanfaatkan masjid sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai sarana untuk membahas permasalahan Pemerintahan dan Kemasyarakatan.

“Saya berharap masjid ini bisa menjadi tempat yang makmur. Masjid bukan hanya untuk ibadah, tetapi juga sebagai tempat diskusi tentang Pemerintahan, Kemasyarakatan, dan Pembangunan,” ujar Pj Walikota Palembang Ratu Dewa.

Selain itu, Pj Walikota Palembang juga menyoroti pentingnya perhatian terhadap anak yatim di lingkungan masjid dan musholah. Dia mengingatkan para pengurus masjid untuk selalu memperhatikan dan menyantuni anak-anak yatim.

“Masjid di Palembang harus selalu memperhatikan anak yatim. Kita semua harus peduli pada mereka, karena siapa lagi yang akan memperhatikan mereka jika bukan kita,” tutup Ratu Dewa.