13 Kepala Desa Penukal Utara Kabupaten PALI Sambut Idul Adha 1445 Hijriah dengan Penuh Syukur

Pali, Daerah569 Dilihat

PALI, SUMSELJARRAKPOS – Dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, 13 Kepala Desa di Kecamatan Penukal Utara, Kabupaten PALI, mengadakan pernyataan bersama yang penuh makna untuk menyambut hari besar umat Islam ini.

Idul Adha 1445 H Tahun 2024 menjadi momen istimewa bagi umat Muslim untuk melaksanakan ibadah kurban dan menghormati nilai-nilai pengorbanan dan kepatuhan kepada Allah SWT.

Kepala Desa Tempirai Selatan, Sapikal Usman, mewakili para Kepala Desa lainnya, menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha kepada seluruh masyarakat Kecamatan Penukal Utara.

“Kami berharap setiap warga Penukal Utara dapat merasakan berkah dari pelaksanaan kurban, yang merupakan wujud nyata kepatuhan dan pengabdian kepada Sang Pencipta,” ujarnya dengan penuh rasa syukur, pada Pada Minggu, 16 Juni 2024.

Para Kepala Desa menekankan pentingnya memperingati Idul Adha dengan rasa syukur yang mendalam. Selain kewajiban berkurban, mereka juga mengajak masyarakat untuk mengungkapkan rasa terima kasih kepada Allah SWT serta menghargai dukungan dan kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat Kabupaten PALI.

“Idul Adha bukan hanya sekadar pelaksanaan kurban, tetapi juga merupakan kesempatan untuk meningkatkan rasa syukur dan mempererat tali persaudaraan di tengah-tengah masyarakat,” tambah Sapikal Usman.

Acara tersebut juga diwarnai dengan pengumuman yang menggembirakan seluruh Kepala Desa di Kabupaten PALI, termasuk di Kecamatan Penukal Utara, mendapatkan perpanjangan masa jabatan selama dua tahun ke depan.

“Kami sangat bersyukur atas perpanjangan masa jabatan ini. Ini adalah kesempatan untuk kami terus berkomitmen dalam melayani masyarakat dan meningkatkan kualitas hidup di desa-desa kami,” ungkap Sapikal Usman. (*)